23-31 Jan 2016

DANLANTAMAL VI PIMPIN UPACARA SERTIJAB DANPOMAL
28 Januari 2016-
Komandan Lantamal VI Laksamana Pertama TNI Yusup, S.E., M.M. memimpin langsung upacara Serah terima jabatan Danpom Lantamal VI dari Letkol Laut (PM) Ir. Sessa Budi Prakoso S.M, Eng Kepada Letkol Laut (PM) Sapuan R, S.H. Upacara Sertijab dilaksanakan di Dermaga Layang Mako Lantamal VI Kamis 28/01/16.
Selepas menjabat sebagai Danpomal Letkol Laut (PM) Sessa B.P akan menempati jabatan Sie idik di Puspom TNI sementara Danpomal Lantamal VI yang baru Letkol Laut (PM) Sapuan R, S.H. sebelumnya menjabat Kasubdis Idik Puspomal.
Dalam amanatnya Danlantamal VI Laksamana Pertama TNI Yusup, S.E,.M.M  mengatakan Sertijab
dalam lingkungan TNI AL merupakan wujud dinamika organisasi bagi kesinambungan kepemimpinan dalam melaksanakan tugas sesuai tugas dan fungsi  yang di emban. “Pergantian pejabat memiliki makna penting dan strategis , karena berkaitan erat dengan pembinaan organisasi dan personil guna terealisasi kaderisasi, untuk mendapatkan semangat pembaharuan  dan penyegaran ide serta pemikiran yang lebih inovatif dan kreatif” jelas Jenderal bintang satu. Turut hadir Wadan Lantamal VI Kolonel Marinir Bambang Suryo Aji, Danpomdam VII/Wrb, Danpom Koopsau II, Kapolrestabes Makassar, Dirpolairud,Dir Sabhara Polda Sulselbar, Kakanwil Dirjen Bea Cukai Sulawesi dan  Kapolres Pelabuhan Makassar serta Kadis Kasatker Lantamal VI. (Dispen Lantamal VI)
http://www.tnial.mil.id/News/Seremonial/tabid/79/articleType/ArticleView/articleId/26901/Default.aspx

JABATAN KADISHARKAN LANTAMAL XI DIKUKUHKAN
27 Januari 2016-
Rabu, 27 Januari 2016 bertempat di Ruang Serbaguna Mako Lantamal XI Merauke, Komandan Lantamal XI Brigjen TNI (Mar) Suhartono, M.Tr (Han) memimpin Acara Pengukuhan Jabatan Kadisharkan Lantamal XI Merauke Letkol Laut (T) Utomo Budi Primanto, S.T. “Penyelenggaraan pengukuhan jabatan adalah merupakan wujud kepercayaan dari pemimpin TNI AL yang diberikan kepada pejabat yang bersangkutan dalam rangka pengembangan kepemimpinan, kreativitas dan pengembangan konseptual sebagai bagian dan upaya pembinaan personil secara menyeluruh guna membangun TNI AL yang lebih baik”, tegas Komandan Lantamal XI selaku Pemimpin Acara dalam amanatnya. Lebih lanjut komandan menyampaikan bahwa dengan segala keterbatasan yang ada, Kadisharkan Lantamal XI telah melaksanakan fungsinya dengan baik. Keberhasilan tersebut karena adanya integrasi dan sinergi pemikiran antar komunitas di dalam wilayah kerja Lantamal XI. Sebaiknya langkah positif yang telah dirintis dapat dipertahankan dan ditingkatkan demi kelancaran pelaksanaan tugas selanjutnya. Hadir dalam acara ini, para Asisten Danlantamal XI, Kasatker dan seluruh perwira Lantamal XI. Setelah pelaksanaan serah terima jabatan, acara di lanjutkan dengan ramah tamah di Ruang Serba Guna. (Dispen Lantamal XI)
http://www.tnial.mil.id/tabid/79/articleType/ArticleView/articleId/26887/Default.aspx

DANLANAL BANTEN PIMPIN UPACARA SERTIJAB DANDENPOMAL
27 Januari 2016-
Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Banten Kolonel Laut (P) Dadang Somantri memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Detasemen Polisi Militer Angkatan Laut (Dandenpomal) Banten dari Mayor Laut (PM) Dedy Ary Yuanto, SAP., kepada Mayor Laut (PM) James Risky, S.T., di Lapangan Apel Markas Komando Lanal Banten, Jalan Yos Sudarso No. 1 Merak Banten, Rabu (27/1).
Dalam sambutannya Danlanal Banten mengatakan bahwa upacara serah terima jabatan Dandenpomal Lanal Banten ini merupakan sebuah proses dan dinamika pembinaan suatu organisasi yang selalu akan dilakukan oleh TNI Angkatan Laut. Penempatan personel pada suatu jabatan dalam suatu organisasi militer pada hakekatnya merupakan momentum formal yang dilaksanakan untuk memenuhi berbagai kepentingan yang bersifat strategis.
Lebih lanjut Danlanal Banten menyampaikan rasa hormat disertai ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas segala upaya dan kerja yang telah dilakukan Mayor Dedy Ary Yuanto, SAP.
Kepada Mayor Laut (PM) James Risky, S.T., Danlanal Banten mengucapkan selamat atas jabatan baru sebagai Dandenpomal Lanal Banten. Jabatan tersebut merupakan amanah sekaligus penghargaan dan keperayaan yang diberikan oleh TNI Angkatan Laut atas prestasi, dedikasi dan loyalitas yang telah ditunjukkan. Dengan amanah tersebut, Danlanal Banten berharap Dandenpomal Lanal Banten yang baru dapat menunjukkan potensi yang dimiliki untuk melahirkan ide-ide cemerlang serta brilian dalam rangka meningkatkan kinerja satker yang dipimpin. Upacara tersebut dihadiri oleh seluruh Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanal Banten.
http://www.tnial.mil.id/News/Seremonial/tabid/79/articleType/ArticleView/articleId/26875/Default.aspx